Jasa Konstruksi Rumah Aman

Hindari Kesalahan Dekorasi Rumah Minimalis Berikut Agar Rumah Tidak Tampak Berantakan

Rumah Minimalis

Dekorasi rumah tidak bisa dilakukan asal jadi, tanpa konsep dan terburu-buru. Karena hasilnya bukan membuat rumah semakin cantik, justru akan tampak semakin berantakan. Secara teori dan praktik, berikut daftar kesalahan yang perlu Anda hindari saat ingin dekorasi ruang.

Daftar Kesalahan Dekorasi Rumah

Dekorasi Rumah Minimalis

Ada beberapa kesalahan dalam melakukan dekorasi rumah yang kerap terjadi. Mungkin karena kurangnya jiwa seni atau ketidaksengajaan dan keterbatasan fasilitas. Dengan mengetahui apa saja yang perlu dihindari, akan meminimalisir risiko rumah tampak semakin suram atau berantakan. Berikut daftarnya:

  1. Warna Dinding Gelap

Hindari cat dinding atau wallpaper berwarna gelap seperti navy, hitam, ungu matang, jingga, atau cokelat tua. Warna dinding yang gelap membuat cahaya menjadi suram dan mengesankan penghuninya sedang berduka. Diakui atau tidak, warna juga bisa mempengaruhi suasana hati orang-orang di sekitarnya. 

Baik penghuni atau pengunjung ruangan yang berkesan gelap dalam waktu lama cenderung mendapat asupan energi negatif yang mengganggu perasaannya. Jika dibiarkan, maka orang-orang tersebut akan sulit menyalurkan kebahagian, keceriaan, dan rasa optimis. Kecuali jika Anda ingin menghadirkan aura mistis di ruang tertentu, penggunaan cat warna gelap akan menambah kesan seram.

  1. Menyimpan Banyak Barang

Kebiasaan membeli barang yang tdiak benar-benar bermanfaat hanya akan memperburuk dekorasi rumah Anda. Apalagi ketika di rumah, barang ditumpuk tak beraturan di semua ruang. Kecuali Anda memiliki ruang khusus sebagai gudang barang-barang yang tak berguna dan memperburuk pemandangan.

Dekorasi Rumah Minimalis

  1. Pencahayaan

Sistem pencahayaan di setiap ruang memiliki kebutuhan berbeda. Oleh karena itu jangan gunakan jenis lampu dan peletakan yang sama untuk ruang berbeda. Misalnya untuk kamar, dibutuhkan dua jenis lampu terang saat beraktivitas malam hari dan redup atau cenderung gelap saat istirahat.

Untuk ruang makan, tidak cocok menggunakan cahaya redup karena saat makan butuh cahaya terang. Saat semua lampu utama dimatikan, downlight bisa dinyalakan untuk memberi kesan lembut dan tenang. Atur peletakan cahaya di tempat yang tepat sehingga efek yang dihasilkan membuat siapapun merasa nyaman.

  1. Ukuran dan Fungsi Furnitur

Rumah minimalis tidak cocok disesaki dengan mebel dan perabot berukuran besar. Hindari juga menyimpan perabotan rumah yang tidak jelas fungsinya agar tidak mempersempit ruangan. Anda bisa meletakkan lemari gantung di sisi dinding yang agak tinggi untuk barang ringan dan mudah disimpan. Hal ini akan sangat membantu membuat ruang di bawahnya terasa lebih lapang.

  1. Pajangan Berlebihan

Baik pajangan dinding, meja, rak buku, atau apapun itu hanya akan membuat dekorasi rumah tampak sesak dan penuh. Silakan gunakan pajangan secukupnya. Misal jam dinding, kalender, kata mutiara atau foto keluarga jika Anda suka. Atur agar tidak terlalu penuh dan tetap nyaman dipandang dari semua sisi.

  1. Kabel Berantakan

Banyaknya alat elektronik yang dipasang di rumah berpotensi memperkeruh suasana dengan kabel yang berantakan. Jika Anda tidak bisa menata sendiri, sebaiknya gunakan jasa ahli untuk merapikan sistem listrik di rumah. Sehingga kabel tidak berkeliaran dan berantakan karena berbahaya. 

Sediakan terminal di setiap sudut ruang agar ketika membutuhkan sambungan listrik, perangkat tidak perlu menyambung dengan kabel roll atau semacamnya. Atau jika terpaksa menggunakan kabel yang diulur hingga beberapa meter, segera rapikan kembali setelah selesai digunakan.
Bagi Anda yang tidak punya cukup waktu dan kemampuan untuk dekorasi rumah secara mandiri, jasa dekorasi atau konsultasi dengan para ahli desain interior mungkin akan sangat membantu. Atau dengan memperbanyak referensi desain interior dari para ahli akan memunculkan inspirasi.

Kami juga melayani :

Rate this post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
TELP SEKARANG 0877 4817 4722